Asesmen Lapangan menjadi tahapan penting dalam proses akreditasi Program Studi (Prodi) di Perguruan Tinggi. Asesmen Lapangan bertujuan untuk melakukan verifikasi, validasi dan klarifikasi atas data dan informasi yang telah ditulis di Laporan evaluasi Diri (LED) dan diajukan ke Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).
Prodi Teologi Sekolah Tinggi Agama Kristen Abdi Wacana (STAK Abdi Wacana) Pontianak telah menyelesaikan semua kelengkapan akreditasi dan sudah dikirim melalui Sapto BAN-PT. Untuk melakukan verifikasi, validasi dan klarifikasi atas data dan informasi yang sudah dikirimkan, maka dijadwalkan Asesemen Lapangan.
Kegiatan Asesmen Lapangan ini dilaksanakan selama dua hari, pada tanggal 10-11 Juli 2024. Dua asesor yang hadir pada waktu itu adalah Dr. Ana Budi Kristiani, S.Sn, M.M. dari Sekolah Tinggi Teologi Injili Abdi Allah – Mojokerto dan Dr. Jamin Tanhidy, M.Div, M.Th dari Sekolah Tinggi Teologi Simpson – Ungaran. Kegiatan ini juga dihadiri unsur pimpinan, dosen dan tenaga kependidikan STAK Abdi Wacana. Hadir juga beberapa mahasiswa Prodi Teologi STAK Abdi Wacana, Pengurus Yayasan yang menaungi STAK Abdi Wacana, alumni Prodi Teologi STAK Abdi Wacana, pengguna lulusan dan mitra.
Kegiatan ini berjalan lancar. Diharapkan kegiatan ini menghasilkan nilai akreditasi yang sesuai, serta memperkuat dan memberi semangat pada Civitas Akademika STAK Abdi Wacana untuk terus meningkatkan kualitas Perguruan Tinggi.
Kontributor: Edy Pangangkat
Tinggalkan Komentar